Mbay, KN – PT. Kubota Machinery Indonesia menyerahkan bantuan berupa Genset K-JT 300 untuk Klinik Pratama St. Fransiskus Ratedosa.
Bantuan Genset tersebut diserahkan langsung oleh Presdir KMI Itaru Kamiya, didampingi Direktur Pilar Putra Teknik Tony Wijaya sebagai dealer resmi KMI Rabu (15/01/2025), di Jln. Tans Maby – Maumere, Desa Aeramo, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.
Presdir KMI Itaru Kamiya mengatakan, bantuan CSR(Corporate Social Responsiblity) itu merupakan komitmen terhadap visi kubota, dan perannya sebagai inovator barang penting untuk mendukung kehidupan.
“Kami perluaskan dukungan kami ke sektor perawatan kesehatan. Hari ini, kami merasa terhormat untuk mempersembahkan satu set generator kepada klinik St. Fransiskus ASISI Ratedosa di Nagekeo, NTT,” kata Itaru Kamiya.
Menurutnya, kontribusi ini mencerminkan dedikasi kubota untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera, sambil menjaga keselarasan dengan siklus alam.
Itaru menjelaskan, visi kubota menekankan kontribusi terhadap solusi untuk makanan, air, dan lingkungan. “Tiga hal penting bagi kehidupan manusia. Inisiatif ini sejalan dengan misi kami untuk memberdayakan masyarakat, tidak hanya di bidang pertanian tetapi juga dalam layanan penting lainya seperti perawatan kesehatan. Dengan genset ini, kami berharap dapat memastikan akses listrik yang andal bagi klinik, sehingga klinik anda dapat memberikan perawatan yang lebih baik bagi pasien dan masyarakat sekitar,” terangnya.
“Melalui kontribusi ini, kami sangat berupaya untuk memberikan dampak positif sekaligus mendukung perjalanan menuju indonesia maju yan berkelanjutan dan sejahtera,” sambungnya.
Pimpinan Klinik St. Fransiskus ASISI Ratedosa Sr. Consita, KSF mengucapkan terima kasih kepada pihak PT Kubota dan PT Agri.
Ia menyebut, kontribusi dan kepedulian PT KMI dalam upaya layanan kesehatan sangat baik, mengingat mereka sering menghadapi kendala saat pemadaman listrik.
“Klinik St. Fransiskus ASISI Ratedosa sangat mengapresiasi atas kepedulian PT KMI dan PT Agri yang telah memberikan bantuan. Dan tentunya, Kami dari pihak klinik St. Fransiskus Ratedosa agar segala perhatian dan bantuan kedepannya bisa terus berlanjut demi pelayanan kesehatan,” ucap Sr. Consita dalam sambutannya.
Direktur PT. Pilar Putra Teknik Tony Wijaya mengatakan, dirinya merasa senang di sambut dengan tarian khas nagekeo yang baik dan bersyukur bisa hadir di tempat sederhana ini.
“Bantuan mesin genset ini sedianya dapat di manfaatkan dengan baik oleh pihak Klinik St. Fransiskus ASISI Ratedosa. Karena tentunya kami juga merasa senang dan bangga jika pihak Klinik ini mempergunakan mesin genset dengan baik sebagaimana peruntukannya,” ungkap Tony Wijaya
Camat Aesesa Yakobus Laga Kota, merasa bangga dan mengapresiasi kepada PT KMI dan PT Agri telah memberikan bantuan satu unit genset.
“Semoga bantuan ini bermanfaat dan berguna agar bisa memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik bagi masyarakat Nagekeo. PT Kubota Machinery Indonesia dan PT Pilar Putra Teknik terus bersinergi dalam peran mengembangkan sektor pertanian dengan menghadirkan produk yang berkualitas untuk membantu masyarakat petani indonesia,” pungkas Yakobus. (*)
Reporter : Stefan Tangi