Daerah  

Gubernur NTT: Pameran Pembangunan Jadi Agenda Rutin Setiap Tahun

Gubernur Melki pimpin apel bersama ASN lingkup Pemprov NTT. (Foto: Dok. Biro Adpim)

Kupang, KN – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Emanuel Melkiades Laka Lena menyatakan, pameran pembangunan akan menjadi agenda tahunan, yang digelar rutin setiap tahun.

Ia menilai, pawai pembangunan dan pameran pembangunan memiliki dampak ekonomi yang luar biasa, serta antusiasme masyarakat sangat tinggi dari awal sampai akhir penyelenggaraan.

“Ini akan jadi agenda rutin kita setiap tahun dalam menyongsong HUT RI,” ucap Gubernur Melki di Kupang, Senin (25/8/2025).

Selain pameran pembangunan jelang HUT Kemerdekaan RI, Gubernur Melki juga menggagas pameran pembangunan yang akan dilaksanakan jelang HUT Provinsi NTT.

Rencananya pameran pembangunan dalam rangka HUT Provinsi NTT akan melibatkan Kabupaten/Kota se-NTT.

BACA JUGA:  Seorang Wanita di TTS Tewas Terseret Arus Sungai Noe Pom

“Pameran pembangunan dalam rangka HUT NTT Desember nanti kita buat berbasis kepulauan. Jadi Kabupaten/Kota juga harus laksanakan. Karena tentu akan ada multiplier effect dengan dilaksanakan kegiatan pameran tersebut,” terangnya.

Gubernur juga menyampaikan apresiasi kepada ASN lingkup Pemprov NTT yang sudah terlibat langsung maumpun tidak langsung dalam menyukseskan pawai dan pameran pembangunan tahun 2025.

Ia berharap, ke depan pameran pembangunan yang akan dilaksanakan tahun-tahun mendatang bisa lebih ramai, dan memberikan dampak ekonomi yang lebih besar. (*/ab)

IKUTI BERITA TERBARU KORANNTT.COM di GOOGLE NEWS