Kupang, KN – Calon Presiden RI Ganjar Pranowo menjalani hari keempat masa kampanye dengan bersilaturahmi bersama sejumlah tokoh agama di Kota Kupang, NTT.
Salah satu tokoh agama yang ditemui Ganjar Pranowo adalah Ketua Majelis Sinode GMIT Pdt. Merry Kolimon bersama sejumlah majelis jemaat sinode GMIT.
Usai pertemuan silaturahmi bersama Pdt. Merry Kolimon, Ganjar Pranowo mengatakan, pihaknya berdiskusi banyak hal tentang peran tokoh agama menjaga situasi dan kondisi kemanaan di wilayahnya masing-masing.
“Kami berdiskusi banyak hal, bagaimana kontribusi tokoh agama menjaga situasi dan kondisi di tempat masing-masing,” ujar Ganjar kepada wartawan di Kantor Sinode GMIT, Jumat 1 Desember 2023.
Ia mengaku mendapat banyak masukan, tidak saja terkait masalah agama, tapi juga masalah kesehatan, sosial, pendidikan, dan infrastruktur.
Ganjar menyatakan, masukan-masukan yang diterimanya sangat bagus, untuk menyongsong pelaksanaan Pemilu 2024 nanti.
“Kita jaga persatuan. Jangan ribut, jangan bikin Hoax. Ini pesan penting yang mesti kita lakukan. Sebagai salah satu konsestan saya pikir kalau ini dilakukan, maka akan menjadi salah satu indikator yang baik,” ungkapnya.
Usai bertemu Ketua Majelis Sinode GMIT, Ganjar Pranowo bersama rombongan menuju Keuskupan Agung Kupang untuk bertemu Uskup Agung Kupang Mgr. Petrus Turang, Pr. (*)