Xavier Marks Resmi Hadir di Kota Kupang

Xavier Marks merupakan perusahan penyedia produk dan layanan terbaik untuk membantu penjualan properti lebih cepat, aman, serta memberi kemudahan dan perlindungan bagi calon pembeli.

Peresmian Kantor Cabang Xavier Marks di TDM, Kota Kupang. (Foto: Eman Krova)

Kupang, KN – Merespons kebutuhan properti yang kian meningkat, Xavier Marks Realty melebarkan sayapnya ke Kota Kupang, Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Xavier Marks membuka kantor cabang baru, tepatnya di Jl. Frans Lebu Raya, Ruko Emerald Park R1, Kelurahan Tuak Daun Merah (TDM), Kota Kupang, Senin 17 Oktober 2022.

Xavier Marks merupakan perusahan penyedia produk dan layanan terbaik untuk membantu penjualan properti lebih cepat, aman, serta memberi kemudahan dan perlindungan bagi calon pembeli.

President Director, Daniel Sunyoto, yang hadir saat itu mengatakan, Xavier Marks merupakan brand nasional yang sudah memiliki 55 kantor cabang di 15 kota yang tersebar di Indonesia.

“Xavier Marks ini berdiri sejak tahun 2017 lalu, dan kini melebarkan sayapnya ke Kota Kupang, NTT. Ini merupakan kantor cabang ke 55,” ujar Daniel dalam sambutannya.

Menurutnya, Xavier Marks merupakan brand terkini yang sudah memanfaatkan platform digital untuk mempermudah layanan bagi para calon pembeli.

“Kami sudah rintis platform digital, dan kami sangat terbantu dengan infrastruktur digital tersebut. Aplikasi itu salah satu terbaik di platform digital Indonesia saat ini,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, platform digital yang disiapkan bisa terkoneksi dengan bank manapun, dan semuanya bisa dilakukan secara online. “Jadi di Kota Kupang juga kita akan terapkan,” pungkasnya.

BACA JUGA:  Dandim 1612 Manggarai Benarkan Anggotanya Terlibat Adu Jotos di RSUD Ben Mboi Ruteng

Ketua umum Kamar Dagang Indonesia (Kadin) NTT, Bobby Liyanto, menjelaskan, Provinsi NTT banyak sekali memilki potensi hebat yang sedang dilirik para investor luar untuk berinvestasi.

“Kita tahu NTT saat ini mengalami pertumbuhan yang cukup bagus, salah satunya di sektor pariwisata yang menjadi prime mover. Sehingga developer besar sedang melirik peluang untuk masuk kesini,” jelasnya.

“Dan saya yakin, ini adalah momen yang tepat untuk bisa mendorong pertumbuhan properti kita di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT),” jelas Bobby menambahkan.

Menurut Bobby, penjualan properti di NTT, khususnya Kota Kupang masih dikuasai para makelar yang menjual properti dengan harga yang tidak menentu. Kadang mereka membuat harga sendiri.

“Jadi Xavier Marks ini sebenarnya makelar juga, tetapi yang profesional. Karena mereka paham. Misalkan mau jual tanah, maka mereka akan cek tanah dan kelengkapan data. Sehingga kalau mau aman, datang ke Xavier marks,” ungkapnya.

Ia menambahkan, hadirnya Xavier Marks di NTT sebenarnya sedang menciptakan enterpreuner baru di Kota Kupang. “Jadi latihan pertama itu di bidang marketing. Sistem penjualannya juga bisa ke luar NTT, karena sudah memanfaatkan sistem digital,” pungkasnya.

Untuk diketahui, kantor Xavier Marks Flobamora cabang Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) akan dipimpin oleh Randy Fransisco, selaku Eksekutif Presiden. (*)