Listrik di Sebagian Wilayah Kota Kupang Sudah Nyala, Ini Daftarnya

Upaya normalisasi listrik di Kota Kupang / PLN Wilayah NTT

Kupang, KN – Pasca badai siklon tropis Seroja yang menghantam wilayah NTT, listrik di Kota Kupang padam sejak hari Minggu hingga Selasa 6 April 2021.

Mengatasi persoalan tersebut, PLN wilayah NTT terus bergerak cepat melakukan pemulihan listrik pada wilayah terdampak badai siklon tropis Seroja.

Hingga Senin 5 April 2021 pukul 24.00 wita, PLN telah berhasil memulihkan 359 gardu listrik yang sebelumnya terdampak badai. Lebih dari 47 ribu pelanggan kini dapat menikmati listrik PLN kembali.

“Dalam pemulihan kelistrikan keamanan dan keselamatan warga menjadi prioritas kami, untuk itu dalam penanganannya kami pastikan terlebih dahulu dengan mengedepankan aspek tersebut,” tutur General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTT, Agustinus Jatmiko, seprti dilansir dalam siaran Pers Selasa 6 April 2021.

Menurutnya, PLN sedang bekerja tanpa henti untuk memperbaiki jaringan listrik yang terputus, dan inventaris kerusakan guna percepat penyaluran listrik ke rumah warga.

BACA JUGA:  Terdakwa Kredit Fiktif Bank NTT Surabaya Dituntut Enam Tahun Penjara

Saat ini penormalan di jalur utama dari pembangkit listrik menjadi prioritas PLN.

Tercatat wilayah yang sudah menyala yakni di daerah BTN Kolhua, Oebufu sebagian, Oepoi, Sebagian Cak Doko, Telkom Kandaptrapton dan Telkom Public Service.

“Selebihnya akan bertahap menyala sesudah pembersihan pohon tumbang dan perbaikan,” ucap Jatmiko

Dia memohon doa dan dukungan dari semua masyarakat NTT, sehingga gangguan listrik akibat badai tersebut segera dapat dinormalkan.

PLN mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap bahaya kelistrikan. Apabila ada gangguan, segera melaporkan kepada PLN melalui aplikasi PLN Mobile, agar laporan termonitor dan petugas bisa langsung melakukan pengecekan.*