Formal Kupang Salurkan Bantuan Untuk Pengungsi Ile Lewotolok

Penyerahan Bantuan kepada masyarakat/ foto: Irfan

Kupang- Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam aliansi Forum Mahasiswa Lembata (Formal) Kupang menyerahkan secara langsung bantuan berupa sembako, perlengkapan mandi serta peralatan tidur bagi korban pengungsi Ile Lewotok di Kabupaten Lembata.

Bantuan tersebut dihantarkan langsung oleh relawan peduli erupsi Ile Lewotolok dari Formal Kupang kepada masyarakat yang tersebar di sejumlah titik pengungsian.

Koordinator Umum Formal Kupang, Yohan Edangwala, mengatakan, bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana dari Forum Mahasiswa Lembata (FML) serta donasi dari berbagai organisasi kepemudaan, komunitas, universitas dan yayasan untuk disalurkan melalui Formal untuk membantu korban erupsi Ile Lewotolok.

Bantuan ini, kata Yohan, diperuntukan bagi kelompok yang rentan dan anak-anak yang berada di pengungsuan mandiri serta beberapa posko yang di anggap memiliki mayoritas kelompok sasaran.

“Sasaran kita ke kelompok rentan, anak-anak, ibu hamil dan lansia. Kita khususkan bagi mereka yang berada di pengungsian mandiri” Ujar Yohan

BACA JUGA:  Pemprov NTT Segera Usulkan Penjabat Bupati Lembata dan Flotim, Ini Syaratnya

Sejak tiba dari kupang pada Rabu 9/12 siang, relawan Formal Kupang langsung berkoordinasi dengan relawan di Kabupaten Lembata untuk memetahkan sebaran pengungsi dan selanjutnya dilakukan penyaluran bantuan.

Setelah melakukan koordinasi dan pemetaan, Kamis 10/12 pagi, para relawan mulai bergerak ke berbagai titik di kecamatan Lebatukan dan dalam kota Lewoleba untuk mendistribusikan bantuan.

“Total hari ini, wilayah Lebatukan sudah kita salurkan. Sebagian kota Lewoleba dari arah batas kota sampai ke wangatoa sudah kita salurkan. Semoga bantuan-bantuan ini bermanfaat” Jelasnya.

Ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua donatur yang telah memberikan donasi melalui Forum Mahasiswa Lembata (Formal) untuk disalurkan kepada korban erupsi Ile Lewotolok.

“Formal hanya menjadi tempat untuk menyalurkan bantuan karena Ini merupakan usaha kemanusiaan dari masyarkat untuk masyarakat,” Pungkas Yohan. *(ek/kn)