Ruteng, KN – Pada tanggal 14 November 2024 Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi secara resmi menyatakan Dr. Hieronimus Canggung Darong, M.Pd., S3 Pendidikan Bahasa dan Sastra Inggris, telah memenuhi kompetensi kelayakan untuk diangkat sebagai Guru Besar/Profesor.
Sertifikat pengakuan tersebut diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi dengan nomor 04115/E4/DT.04.01/JAD/2024.
Pada sertifikat itu tertulis bahwa Dr. Hiero dinyatakan telah memenuhi kompetensi kelayakan kenaikan jabatan dosen ke Guru Besar/Profesor dalam ranting ilmu/kepakaran: Pendidikan Bahasa Inggris /ELT /TEFL/English Teaching Methodology.
Selanjutnya Dr. Hieronimus dapat diangkat dalam jabatan akademik ke Guru Besar/Profesor dan dapat dinaikan pangkat/golongan ruang setingkat lebih tinggi sebagaimana isi lanjutan pada sertifikat itu.
Dr. Hieronimus, kelahiran Beokina pada 8 Juli 1978, sebelumnya memperoleh jabatab fungsional sebagai Lektor Kepala di Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng.
Dengan status sebagai dosen tetap, beliau juga memiliki pangkat Penata Tingkat I (Golongan III/D) sejak 1 Januari 2023. Dalam bidang keilmuan Pendidikan Bahasa Inggris, khususnya ELT (English Language Teaching) dan TEFL (Teaching English as a Foreign Language), beliau dinyatakan memenuhi kriteria untuk menduduki jabatan Guru Besar.
Sertifikat kelayakan Dr. Hieronimus juga ditandatangani secara elektronik oleh Abdul Haris, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi.
Pengangkatan Dr. Hieronimus sebagai Guru Besar diharapkan semakin memperkuat kontribusinya dalam pengembangan pendidikan bahasa Inggris di tingkat nasional maupun internasional.
Kepada Koranntt.com Dr. Hieronimus menyampaikan bahwa sebelum mendapatkan sertifikat itu, ia mengikuti ujian Kompetensi mulai pada Oktober sampai November 2024.
“Puji Tuhan setelah melalui proses uji Kompetensi, saya dinyatakan lulus dan terbukti melalui sertifikat yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi”, ujarnya.
Selanjutnya, Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia telah mengeluarkan keputusan penting terkait kenaikan jabatan akademik dosen.
Melalui Keputusan Menteri Pendidikan Tinggi Nomor 137503/M/07/2024, tertanggal 28 November 2024 tentang kenaikan jabatan akademik dosen, Dr. Hieronimus Canggung Darong resmi diangkat menjadi Profesor dalam bidang Pendidikan Bahasa Inggris/ELT/TEFL/English Teaching Methodology.
Keputusan ini mulai berlaku efektif sejak 1 Desember 2024. Profesor Hieronimus sebelumnya menjabat sebagai Lektor Kepala sejak 1 Mei 2022 di Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng di bawah Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XV.
Keputusan ini juga didasarkan pada Sertifikat Uji Kompetensi Jabatan Akademik Dosen Nomor 04115/E4/DT.04.01/JAD/2024 yang dikeluarkan pada 14 November 2024.
Dalam penetapan ini, Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Satryo Soemantri Brodjonegoro, pada Keputusan yang ditetapkan di Jakarta tanggal 28 November 2024 bahwa kenaikan jabatan ini adalah hasil dari pencapaian akademik yang luar biasa dan memenuhi syarat yang telah ditentukan.
Keputusan ini juga disampaikan kepada berbagai pihak terkait, termasuk Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Kemendikbudristek, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Wilayah XV, serta Rektor Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng.
Profesor Hieronimus, yang lahir di Beokina pada 8 Juli 1978, kini menjadi bagian integral dari pengembangan akademik di Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng, di mana ia akan terus berkontribusi dalam bidang pendidikan bahasa Inggris.
Sebagai akademisi yang berdedikasi, beliau telah menunjukkan komitmen dalam pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.**(SH/KN)