Badai Seroja di Sabu Raijua, Aktivitas Masyarakat Lumpuh

Penjabat Bupati Sabu Raijua, Doris A. Rihi / Istimewa

Kupang, KN – Badai Siklon Tropis atau Seroja yang melanda wilayah Kabupaten Sabu Raijua pada Senin 5 April 2021, mengakibatkan kerusakan yang cukup parah.

Kantor pemerintah dan rumah warga Kabupaten Sabu Raijua rusak berat, akibat dihantam badai siklon tropis itu.

Penjabat Bupati Sabu Raijua, Doris A. Rihi mengatakan, sekitar pukul 15:15 wita, angin yang sangat kencang disertai hujan melanda Kabupaten Sabu Raijua, Provinsi NTT.

Kejadian badai Seroja tersebut, berlangsung hingga pukul 21:00 wita dan berangsur mereda.

“Sejak sore listrik padam, komunikasi via Handphone juga terganggu. Akibat yang ditimbulkan, banyak gedung kantor dan rumah-rumah yang mengalami rusak berat, pohon dan tiang listrik patah,” kata Doris Rihi kepada wartawan via pesan WhatsApp, Selasa 6 April 2021.

BACA JUGA:  Dugaan Penggelapan Uang Rp1 Miliar, Pengacara Ternama Asal NTT Dipolisikan

Menurutnya, saat ini kondisi belum pulih dan pergerakan masyarakat maupun kendaraan masih lumpuh.

“Bencana berlangsung sangat menyeramkan, sehingga membuat masyarakat melindungi diri sendiri. Pergerakan orang dan kendaraan lumpuh,” jelasnya.

Dia berharap, agar badai Seroja cepat berlalu sehingga masyarakat kembali beraktivitas seperti biasa.

“Kita berdoa, semoga badai ini cepat berlalu,” ucap Doris Rihi.

Pihaknya telah menggerakan tim untuk mendata warga yang terkena dampak badai Seroja, untuk selanjutnya dibantu oleh pemerintah.*