Ende, KN – Bupati Ende, Drs. Djafar Achmad akhirnya dinyatakan sembuh dari Covid-19, setelah menjalani isolasi mandiri di rumah jabatan Wakil Bupati, sejak tanggal 24 Februari 2021.
Surat keterangan selesai pemantauan tersebut langsung diberikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ende, Vitalis Kako, pada Minggu, 07 Februari 2021, di Rumah Jabatan Wakil Bupati, Jl. Soekarno, Kota Ende.
Selesai menerima surat keterangan pemantauan sembuh dari Covid-19, Bupati Ende Jafar Achmad menyampaikan, terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Ende.
“Berkat doa dan dukungan dari masyarakat, hari ini saya bisa dinyatakan sembuh, setelah mengikuti isolasi mandiri selama sepuluh hari,” ujar Djafar Achmad kepada wartawan.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Ende mengharapkan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19, yang sudah ditetapkan oleh pemerintah daerah yaitu dengan menerapkan pola hidul sehat 5M.
Bagi masyarakat yang sedang mengalami gejala yang mengarah pada penyakit covid-19, segera melaporkan diri, kepada petugas kesehatan, guna dapat diidentifikasi dan ditangani secara baik.
Berdasarkan informasi yang diterima, oleh KoranNTT.com, dari Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Bupati Ende Djafar Achmad yang telah sembuh dari Covid-19, akan kembali menjalankan aktifitasnya seperti biasa pada, Senin, 08 Februari 2021.