Ende, Koranntt.com – Nasib naas menimpa Laurensis Satu dan istrinya Evilia M, warga Ndetu Ndora, Desa Embu Teru, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Pasalnya, salah satu anaknya yang masih remaja yaitu FDM meninggal dunia dengan kondisi tergantung di pohon cengkeh di sekitar rumah korban.
Hal tersebut disampaikan oleh salah seorang keluarga korban, Yohanes Geri kepada koranntt.com, Kamis (28/01/2021) di ruang mayat, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ende.
Yohanes Geri yang merupakan paman FDM, membenarkan peristiwa tersebut. Awalnya ia mendapatkan informasi dari seseorang yang juga masih keluarga korban.
“Kebetulan saya dengan korban tinggal di kampung yang berbeda, namun di Desa yang sama,” ucap Yohanes Geri kepada wartawan.
Setelah mendapat informasi tersebut, Geri langsung menuju tempat kejadian perkara. Sayangnya mereka mendapati korban sedang dalam posisi tergantung dengan seutas tali pada sebatang pohon cengkeh yang jaraknya dekat dari rumah.
“Peristiwa yang saya lihat tersebut kurang lebih pukul 12.00 Wita. Terkait dengan penyebab kejadian saya belum tahu pasti. Namun kami sudah menyampaikan kepada babinsa melalui pihak Desa,” pintanya.
Korban FDM diketahui berusia 19 tahun, dan sedang bersekolah STM Ende. FDM merupakan anak ketiga dari tujuh bersaudara. Hingga saat ini, Polsek Ende, namun belum memberikan keterangan. (KR/AB/KN)