Gubernur Melki Apresiasi Peran PAN yang Konsisten dan Berdedikasi dalam Membangun NTT

Gubernur NTT Melki Laka Lena. (Foto: Ama Beding)

Kupang, KN – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Emanuel Melkiades Laka Lena, memberikan apresiasi yang tinggi kepada Partai Amanat Nasional (PAN) atas kontribusinya dalam pembangunan NTT.

Dalam acara PAN Walk yang digelar di arena CFD Kupang Sabtu (23/8/2025) pagi tadi, Gubernur Melki menyatakan bahwa PAN, yang kini berusia 27 tahun, terlihat semakin kokoh dan mampu menyinari republik, khususnya NTT.

“Usia 27 tahun bukan usia yang mudah, namun PAN kini makin kokoh menyinari republik dan NTT. Acara hari ini adalah bagian dari ucapan syukur saya, dan saya mengajak kita semua untuk selalu seperti lagu lama PAN, Hanya Memberi Tak Harap Kembali, bagai sang surya yang menyinari dunia,” kata Gubernur Melki.

Ia menekankan pentingnya menjadi pemimpin yang seperti matahari, yang selalu memberi tanpa mengharapkan balasan. “Memang kita harus belajar dari matahari. Matahari itu memberi tanpa meminta apapun. Jadi pemimpin di NTT harus seperti sang surya, hanya memberi tanpa harap kembali,” ujarnya.

Gubernur juga memberikan apresiasi khusus kepada Wakil Ketua Komisi IV DPR RI sekaligus Ketua DPW PAN NTT Ahmad Yohan, sebagai sosok yang berperan penting dalam mengajaknya kembali mengabdi di NTT.

“Terima kasih untuk karya PAN bagi NTT. Saya beri apresiasi khusus untuk Pak Ahmad Yohan. Orang yang meminta saya kembali ke NTT adalah Pak Ahmad Yohan. Bukan sekadar mendorong, sampai saat ini Pak Ahmad Yohan dan PAN konsisten mendukung saya dan Pak Johni untuk mengurus NTT,” tuturnya.

BACA JUGA:  Frans Sarong Sebut Perjalanan Politik Melki-Johni Unik, Tapi Harus Jaga Soliditas Ketika Memimpin NTT

Gubernur juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran PAN yang sudah mendukung pemerintahannya. Ia berharap PAN terus memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan di NTT, termasuk memberikan kritik, saran, dan dukungan kepada pemerintah provinsi dan pemerintah tingkat kabupaten/kota.

“Kami dengan besar harapan agar keluarga besar PAN terus mendukung semua kepala daerah yang sudah terpilih. Semoga dengan kerja sama ini kita bisa membangun NTT, kota, dan kabupaten dengan baik,” katanya.

Waketum DPP Partai Golkar ini juga menegaskan keyakinannya, terhadap hukum tabur tuai dalam urusan politik. “Saya percaya bahwa hukum tabur tuai pasti terjadi. Siapa yang menabur dengan baik akan menuai pada waktunya. Mari kita berlomba-lomba berbuat kebaikan. Partai mana pun yang berbuat baik untuk masyarakat pasti akan dikenang. Jadi percayalah, kebaikan yang ditabur akan menuai hasil, meski waktunya Tuhan yang menentukan,” jelasnya.

Di akhir sambutannya, Gubernur Melki berharap PAN semakin sukses dan dapat menjadi mitra yang solid bagi pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di NTT, serta menjalin hubungan yang harmonis dengan partai politik lain, tokoh masyarakat, agama, akademisi, dan lembaga swadaya masyarakat.

“Doa saya, PAN makin sukses di seluruh NTT, menjadi mitra Pemprov dan tingkat II se-NTT, serta menjadi sahabat seluruh parpol, masyarakat, LSM, tokoh agama, kampus, dan sebagainya. Khususnya untuk Pak Ahmad Yohan, teruslah memberi diri untuk membantu NTT dalam konteks urusan pangan, kelautan, dan perikanan,” pungkasnya. (*)

IKUTI BERITA TERBARU KORANNTT.COM di GOOGLE NEWS