Ruteng, KN – Usai mengikuti pelantikan (20/02/2025) dan kegiatan Retreat di Magelang, Bupati dan Wakil Bupati Manggarai, HerybertusG. L Nabit dan Fabianus Abu (Hery-Fabi), kembali ke Kabupaten Manggarai. Minggu, 02/03/2025
Kedatangan dari pasangan Hery-Fabi ini disambut antusias oleh ribuan masyarakat dan simpatisan di perbatasan antar Lembor Manggarai Barat dan Weri Pateng, kecamatan Lelak, kabupaten Manggarai.
Tiba di rest area perbatasan itu, pasangan Hery-Fabi datang menggunakan mobil dinas. Disana tampak Bupati dan Wakil Bupati mengenakan pakaian adat baju putih berbalut kain songket khas Manggarai, yang kemudian mereka disambut secara adat Manggarai (tuak curu).
Selanjutnya bupati dan wakil bupati Manggarai serta rombongan menuju Aula Nucalale Kantor Bupati Manggarai untuk mengikuti rangkaian acara adat dan penerimaan secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten Manggarai**