Oelamasi, KN – Gubernur NTT Viktor Laiskodat mengatakan pentingnya kerja kolaborasi untuk pengendalian bencana banjir di Kabupaten Kupang.
Menurutnya, perlu ada langkah-langkah strategis yang diambil untuk mengatasi bencana banjir, sehingga ke depan bisa dikendalikan bersama. Salah satunya adalah membangun bendungan.
“Terkait dengan pengendalian terhadap curah hujan yang menyebabkan banjir maka ke depannya Pemerintah Provinsi dan Kabupaten bersama Pemerintah Pusat akan melakukan perencanaan pembangunan bendungan di sungai-sungai di bagian Utara Pulau Timor ini,” kata Gubernur Viktor Laiskodat saat mengunjugi lokasi bencana di Kabupaten Kupang, Rabu 4 Januari 2023.
Ia menjelaskan, jika bendungan sudah dibangun, maka aliran sungai dapat dibendung, dan pemerintah bisa mengantisipasi luapan air pada saat musim hujan, sehingga tidak menyebabkan banjir.
“Dengan demikian, maka kita akan memiliki tampungan air yang melimpah. Selain mencegah banjir pada musim hujan, maka kita juga tidak kesulitan air pada musim kemarau,” jelasnya.
Air yang ditampung tersebut, akan dapat dimanfaatkan untuk pengembangan sektor pertanian. Pembangunan bendungan bermanfaat bukan hanya mencegah banjir tetapi juga untuk pertanian.
“Ke depan, jembatan tidak dibangun lagi, melainkan kita membangun bendungan. Pembangunan jembatan akan kita sesuaikan pada kondisi dan kebutuhan tertentu,” ungkapnya.
Bupati Kupang Korinus Masneno menyampaikan apresiasi kepada Gubernur yang telah terjun langsung ke lokasi bencana.
“Terima kasih atas kehadiran Pemerintah Provinsi NTT dengan Bapak Gubernur bersama rombongan yang meninjau bencana disini. Dan juga terima kasih atas arahan dan bantuan yang diberikan,” kata Korinus. (Biro Adpim)