Perumda Air Minum Tirta Komodo Ruteng Terima Kunjungan Study Tour dari Bupati Brebes

Kunjungan ini dalam rangka peningkatan kinerja pengelolaan BUMD Air Minum dan Manajemen Perumda Air Minum Tirta Baribis.

Direktur Utama Perumda Tirta Baribis, Agus Isyono dan Dirut Perumda Tirta Komodo, Marsel Sudirman. (Foto: Yhono Hande)

Ruteng, KN – Perumda Air Minum Tirta Komodo Kabupaten Manggarai menerima Kunjungan Kerja (Kunker) dari Bupati Brebes, Jawa Tengah, Jumat, 14 Oktober 2022.

Kunjungan ini dalam rangka peningkatan kinerja pengelolaan BUMD Air Minum dan Manajemen Perumda Air Minum Tirta Baribis.

Hadir dalam kunjungan itu, Rombongan Kabupaten Brebes yang dipimpin Bupati Hj. Idza Priyanti, SE, MH terdiri dari Ketua Dekranasda Kabupaten Brebes AKBP (Purn) DR. Drs. Warsidin, MH, Kepala BPKAD Drs. Edy Kusmantoro, M.Si, Kepala Baperlitbangda Drs. Apriyanto Sudarmoko, Direktur Utama Perumda Tirta Baribis Agus Isyono, SE, MM dan jajaran manajemen.

Kabag Administrasi dan Keuangan Perumda Air Minum Tirta Baribis Siti Unah Badriyah menjelaskan, study tour ini dilakukan untuk saling bertukar pengalaman karena Perumda Air Minum Tirta Komodo memiliki kinerja yang bagus terutama dalam hal penurunan NRW dan efektivitas pengelolaan keuangan perusahaan.

Direktur Utama Perumda Tirta Baribis, Agus Isyono mengatakan sebelum ke sini pihaknya telah belajar lewat kinerja yang ditoreh oleh Tirta Komodo.

“Di sini tingkat kehilangan airnya rendah, terus pemakaian air pelanggan juga rata-rata tinggi,” kata Dirut Agus kepada wartawan.

Study tour ini, lanjut dia, dilakukan untuk saling berbagi pengalaman, karena Perumda Air Minum Tirta Komodo memiliki kinerja yang baik. Terutama dalam penurunan Non Revenue Water (NRW) dan efektivitas pengelolaan keuangan perusahaan.

BACA JUGA:  Bupati Manggarai Izinkan Pesta, Kapasitas 50 Persen dan Wajib Taat Prokes

Selain belajar tentang penurunan NRW, dalam study tour ini juga bagaimana belajar tentang relokasi jaringan, serta manajemen kedisiplinan pelanggan untuk tidak melakukan illegal connection.

“Dan juga Dirut Tirta Komodo ini memberikan reward and punishment terhadap karyawan yang berprestasi. Bagi kami, ini oleh-oleh dari Tirta Komodo yang akan dibawa ke Brebes,” sebutnya.

Menanggapi itu, Dirut Perumda Tirta Komodo, Marsel Sudirman menyampaikan bahwa pihaknya merasa bangga karena dikunjungi perusahaan yang ada di Pulau Jawa. Ini sejarah baru bagi Marsel.

Kehadiran mereka, lanjut Marsel, sesungguhnya telah mengangkat derajat Tirta Komodo. Sebab selama ini, pihaknya yang berangkat untuk melakukan studi ke sana.

“Pertemuan ini adalah sebuah historis bahwa ke depan itu bekerja baik akan menghasilkan sesuatu yang baik. Apa yang kita kerjakan hari ini buah dari kerja keras serta manajemen pengelolaan dengan baik,” terang Marsel.

Marsel mengatakan, saat ini, pihaknya sedang berupaya bagaimana dana bank dunia bisa masuk ke Perumda Tirta Komodo.

“Itu poin yang paling penting juga yang kita dapat. Ternyata ada terobosan yang bukan hanya kita sendiri tapi orang lain juga bisa mengintervensi,” tutupnya. (*)