Gawat! 9 Orang di SMAK St. Stefanus Ketang Positif Covid-19, Termasuk Kepsek dan Guru

Ilustrasi Virus Corona / Freepik

Ruteng, KN – Sebanyak 9 orang di SMAK St Stefanus Ketang terkonfirmasi positif covid-19. Mereka terdiri dari Kepala Sekolah (Kepsek), Guru serta para siswa dan siswi.

Hal ini terungkap saat para insan pendidikan di SMAK St Stefanus Ketang itu, menjalani rapid tes antigen di Puskesmas Ketang.

Hasil pemeriksaan kesehatan tersebut menyatakan, dari total 31 orang yang diperiksa, 9 orang dinyatakan positif covid-19 versi rapid tes antigen.

“Awalnya yang positif 1 orang ibu guru hasil pemeriksaan swab antigen di RS.St.rafael cancar pada tanggal 14 April 2021. Lalu kemarin kami langsung tracing ke asrama SMAK St.Stefanus Ketang,” ujar Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai, Lodovikus D. Moa, kepada Koranntt.com, Jumat 16 April 2021.

Dia menjelaskan, 9 orang yang positif Covid-19 diantaranya, FK (P), TH (P), SB (P), MB (P), EA (P) , MM (P), YM (P) KM (P), dan TS (L). Sedangkan 22 orang lainnya dinyatakan negatif.

BACA JUGA:  Terkait Rekaman "Papa Minta Jatah", Marsel Sebut Marsel Beralibi

Pasca diketahui hasil pemeriksaannya positif, pasien yang terkonfirmasi Covid-19 tersebut, diminta untuk langsung menjalani karantina mandiri di asrama SMAK St Stefanus Ketang.

“Mereka langsung dikarantina mandiri selama 14 hari di bawah pengawasan petugas kesehatan, karena mereka adalah OTG,” jelas Lody.

“Sedangkan dari mereka yang positif ini akan dilakukan tracing mulai dari keluarga atau orang yang sudah kontak erat. Mereka harus sampaikan pernah ketemu siapa-siapa” sambungnya.

Lody juga berharap agar masyarakat khususnya yang ada di Kabupaten Manggarai tetap waspada dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Harapannya, semua masyarakat tetap waspada dengan mengikuti aturan protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak, sering mencuci tangan dengan sabun, serta kurangi berkumpul,” tandasnya.*